Skip to content

“USAHAMU” PROGRAM LAZISMU UMY UNTUK UMKM

Launching program UsahaMu untuk Mahasiswa, Pensiunan dan UMKM

LAZISMU.UMY.AC.ID-YOGYAKARTA – Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah  Muhammadiyah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (LazisMu UMY) meluncurkan program UsahaMu pemberdayaan UMKM berupa bantuan tambahan dana usaha senilai Rp.3.000.000 (Tiga Juta Rupiah), Sabtu (17/9).

UsahaMu sendiri merupakan bantuan dana usaha dari Lazismu UMY kepada pelaku UMKM yang telah memiliki rintisan usaha agar dapat bertahan dan berkembang menjadi sarana pemerataan pendapatan dan pembangunan, pertumbuhan ekonomi, serta pengentasan kemiskinan.

Bersamaan dengan penyerahan Beasiswa Sang Surya & Mentari, Manager Executive kantor layanan LazisMu UMY Rozikan SEI, MSI dalam grand launcing UsahaMu di Gedung AR Fakhrudin B Ruang Sidang Utama menjelaskan, pelaku usaha nantinya juga akan mendapat pembinaan selama 3 bulan supaya penerima manfaat dana Zakat Infaq Shodakoh (ZIS) tersebut ke depannya dapat menjadi muzakki / munfiq.

Selain itu, batas waktu yang ditetapkan mulai dari sosialisasi & pengajuan proposal yang dimulai pada 25 September-7 Oktober 2022. Kemudian hasil seleksi berkas akan diumumkan pada 10-15 Oktober 2022.

Melalui program UsahaMu calon penerima bantuan harus sudah melengkapi berkas yang telah ditentukan, seperti mengisi formulir, mengajukan proposal bisnis, surat pengantar proposal, rekomendasi dari Cabang atau Ranting (jika binaan Majelis Ekonomi & Kewirausahaan), Rancangan Anggaran Biaya serta kelengkapan lainnya. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui website dan sosial media Lazismu UMY.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Dr. Ir. Gunawan Budiyanto, M.P., IPM., selaku rektor UMY yang sangat menyambut baik dan mengapresiasi program UsahaMu untuk meningkatkan, mendorong mahasiwa, pensiunan UMY sebagai pelaku UMKM. “Moment ini adalah bagian dari niat kita bersama untuk saling mengingatkan dan meningkatkan kualitas. Oleh karena itu, terimakasih atas kerja keras semuanya telah mengembangkan Lazismu UMY. Saya berharap UsahaMu dapat menjadi percontohan untuk amal usaha berikutnya,” ucap Gunawan Budiyanto.

1 thought on ““USAHAMU” PROGRAM LAZISMU UMY UNTUK UMKM”

  1. Kami mewakili kelompok UMKM tani jambu ingin bekerjasama dengan fihak akademisi yaitu UMY..kami tahu web ini dikarenakan mahasiswa UMY yg baru saja magang di kampung kami.
    Terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *